logo
Kembali

4 Faktor yang Harus Diketahui dari Pentingnya Memiliki Ban Berkualitas

Sibuknya rutinitas sehari-hari, mungkin membuat kita malas bahkan tak tepikir untuk merawat kendaraan, terutama pada bagian bannya.

Padahal, ban adalah satu-satunya komponen pada kendaraan yang benar-benar langsung menyentuh permukaan tanah.

Karenanya, memiliki ban berkualitas baik sangat penting untuk pengalaman berkendara Anda.

Membeli ban kendaraan dengan kualitas di atas standar, mungkin akan membuat sebagian orang berpikir dua kali.

Alasannya, tak lain karena mahalnya harga dari sebuah ban, sedangkan Anda harus membeli empat ban, maka dapat dibayangkan besarnya biaya yang dikeluarkan.

Tetapi, tanpa banyak orang sadari, ternyata hal tersebut tak sebanding dengan tagihan yang harus dibayar dari perawatan mobil yang rusak, yang disebabkan oleh ban gundul.

Menggunakan ban dengan kualitas di bawah standar, akan menghabiskan banyak uang untuk membayar biaya perawatan, Anda juga harus meluangkan waktu untuk membawanya ke bengkel atau tempat service lainnya.

Untuk menghindarinya, kita harus mengetahui terlebih dahulu pentingnya memiliki ban berkualitas, termasuk cara menemukan yang tepat.

undefined

Pentingnya memliki ban kendaraan yang tepat, cek keempat faktor di bawah ini:

1. Keamanan

Hal pertama yang terpenting, tentu dalam segi keselamatan.

Jika Anda mengendarai kendaraan yang memiliki kondisi buruk, itu berarti membahayakan diri sendiri dan orang lain.

Ban menjadi penopang dari kendaraan dan para pengguna serta muatan barang di dalamnya, karenanya ban haruslah selalu dalam kondisi prima.

Ban yang bagus mampu mencengkeram jalan, berbelok dengan aman, dan berhenti dalam waktu yang wajar.

2. Performa

Ban yang memiliki tapak yang baik, dapat diseimbangkan dengan benar, dan diisi dengan tekanan yang tepat akan terasa perbedaannya dalam cara mengemudi kendaraan Anda.

Rasanya seakan halus dan mulus, berbeda jika ban dalam kondisi gundul, yang membuatnya terasa bergetar, selip, dan sebagainya.

Alhasil, akan membuat perjalanan Anda menjadi tidak menyenangkan, bahkan berisiko menimbulkan kecelakaan, serta menjadikan performa kendaraan berada di bawah standar.

Memaksimalkan pengalaman berkendara dengan ban berkualitas tinggi, justru sangat efektif dalam mengurangi biaya perawatan, karena mengurangi kemungkinan terjadinya kecelakaan dan kerusakan pada kendaraan

3. Efisiensi

Sadarkah Anda, jika segala biaya perawatan dan bahan bakar dapat muncul hanya karena kondisi dari ban kendaraan yang sudah tidak bagus?

Ban tentu yang mengakibatkan mobil dapat bergerak, tetapi jika ausnya tidak rata atau seimbang dengan benar, maka Anda bisa membuang banyak uang untuk bahan bakarnya saja.

Hal tersebut disebabkan karena ban berkondisi buruk membuat kendaraan lebih sulit untuk konsisten mencengkeram jalan, hingga mesinnya bekerja lebih keras, yang pada akhirnya menggunakan lebih banyak bahan bakar.

4. Traksi

Untuk mendapatkan traksi maksimum dari ban, akan mempengaruhi semua hal yang terkait denga pengemudi.

Pastikan Anda tetap dapat mengendalikan kendaran, bahkan saat menghadapi kondisi jalan yang sulit, seperti banjir hingga berlumpur.

Karena ban yang bagus adalah yang dapat mencengkeram jalan, meski di atas permukaan aspal yang basah, hingga di bawah terik sinar matahari.

Berkendara dengan ban yang cakap akan menjadikan perjalanan jauh lebih memuaskan sekaligus mengurangi penggunaan bahan bakar.